Kamis, 26 Desember 2013

Masjid JIC, Masjid Multimedia Yang Akan Dilengkapi Fasilitas Hotel

Masjid di Jakarta Islamic Center, Koja, Jakarta Utara merupakan masjid yang unik dan fungsinya tak hanya untuk salat. Sejak awal masjid ini memang diposisikan sebagai pusat pengembangan budaya Islam.

Tak hanya itu, di sini juga tersedia berbagai fasilitas multimedia. Mulai dari perpustakaan berisi buku-buku tentang Islam, berbagai alat peraga audio visual, hingga akses internet gratis lewat wifi. Masjid Jakarta Islamic Center yang modern ini bahkan memiliki radio komunitas sebagai sarana dakwah untuk menjangkau masyarakat yang lebih luas.

Menurut Humas Jakarta Islamic Center, Paimun, Jakarta Islamic Center masih terus berkembang. Dalam waktu dekat, kawasan seluas 11 hektare tersebut juga akan dilengkapi gedung pendidikan dan pusat bisnis yang meliputi hotel ruang pertemuan serta kantor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar